Ibu


IBU
By: Fahri Ali

Seribu jejak langkah menapak tak lelah
Terus berjalan menyusuri jalan berkelok
Terjal dan mendaki

Keluh kesahmu tak pernah menghias
Aurora hidupmu

Semangat itu untuk anak-anakmu
Walau mereka justru asyik tanpa peduli padamu

Senyum itu selalu mekar
Walau mereka abai, acuh tiada patuh

Pada akhirnya
Hanya Dialah
Sang Maha Kasih
Sang Maha Sayang
Sang Maha Cinta
Yang membalas tulus abdimu

Topoyo, 4 Desember 2016

Ditulis Oleh : Fahri Ali

Terima kasih anda sudah membaca coretan yang berjudul Ibu, Semoga coretan ini dapat bermanfaat dan berguna untuk anda.

Silahkan menikmati coretan saya yang lainnya

0 Response to "Ibu"

Post a Comment

Silahkan berbagi di sini...